MEISYA SAMARINDA: Yang
Tersenggol Di DA3 Tadi Malam Dan Yang Akan Tampil Nanti Malam, 10 Februari 2016
Si Cantik
dari Samarinda ini mengakhiri kontesnya di ajang dangdut D Academy 3 Indosiar
tadi malam. Pasalnya mendapatkan vote tiga lampu merah dan dua lampu hijau dari
dewan Juri dikarenakan poling sms dari pemirsa dan penampilan yang dianggap
juri rendah. Padahal gadis Samarinda ini sebelumnya mempunyai jejak prestasi
yang cukup di bidang tarik suara. Walaupun memang bukan pada kontes dangdut.
Coba lihat Profil Meisya Samarinda di Biodata DanProfil Meisya Samarinda, Ilham Polewali Mandar Dan Hayati Sumedang D Academy 3Indosiar.
Konser Nominasi 21 Besar D Academy Indosiar Grup 2 tadi malam menampilkan
tiga kontestan, yaitu Hayati Sumedang, Ilham Polewali Mandar dan MeisyaSamarinda dan dinilai oleh delapan dewan juri yakni bunda Hetty Koes Endang,
bunda Inul Daratista, bunda Dorce Gamalama, Iis Dahlia, Rita Sugiarto, Saipul
jamil dan keluarga Pak Narso alias Opa Samuel Watimena, Nassar dan Soimah.
Acara yang dipandu oleh empat host ini, yakni Irfan Hakim, Ramzi, Andhika
Pratama, dan Gilang Dirga, dibuka dengan penampilan Hayati Sumedang sebagai
peserta kontestan pertama yang tampil dengan membawakan lagu “Mabuk Duit” milik
Erie Suzan. Disusul dengan penampilan putra Polewali Mandar, Ilham Polewali
Mandar yang pada penampilan pertama para juri memuji dia sebagai peserta paket
komplit karena mempunyai suara yang bagus dan memiliki paras yang rupawan. Peserta
ke dua ini membawakan lagu Tabir kepalsuan milik Rhoma Irama. Disusul oleh
penampilan yang ke tiga yaitu perempuan berhijab Meisya Samarinda. Meisya
menyanyikan lagu “Ya Maulai” dari Siti Nurhaliza. Konon, pembawaan Meisya yang
sering membawakan lagu Melayu membuat para juri penasaran bagaimana Meisya
membawakan lagu dangdut. MEISYA SAMARINDA: Yang Tersenggol Di DA3 Tadi Malam Dan Yang Akan Tampil Nanti Malam, 10 Februari 2016
Pada DA3 malam sebelumnya adalah Sarah Tasikmalaya yang tersenggol
di Grup 1 babak 21 besar 8 Februari 2016.
Saat penampilan babak ke dua para juri menilai sangat cermat. Kata
Bunda Ratu rata-rata peserta malam ini semuanya enak. Tapi enak-enak saja,
belum ada yang greget. Hayati membawakan lagu “Si Kecil”, Ilham
membawakan lagu “Bekas Pacar” dan Meisya membawakan lagu “Ratapan Anak Tiri”.
Penampilan Hayati Sumedang pada lagu yang ke dua ini dinilai polos
oleh Inul Daratista. Feel, latihan tebal tipis suara, merupakan saran
dari bunda Hetty. Dan Hayati mendapat pujian dari bunda Rita kalau rall dan
ref-nya aman walaupun masih banyak tapinya. Penampilan Ilham Polewali Mandar
dikritisi akan nada rendah Ilham. Inul Daratista, Hetty Koes Endang, dan Rita
Sugiarto yang menilai demikian. Sedangkan penampilan Meisya Samarinda kali ini
belum bisa memuaskan juri karena Meisya masih saja menyanyikan lagu Melayu.
Ratapan Anak Tiri adalah lagu Melayu lama dan bukan dangdut original. Walaupun demikian,
bunda ratu menghargai akan ciri khas Meisya yang mana memiliki karakter vokal
Melayu.
Dua peserta yang masuk pada zona tidak aman tadi malam adalah Hayati
Sumedang dan Meisya Samarinda. Hayati Sumedang beruntung mendapatkan dua lampu
merah dan tiga lampu hijau dari dewan juri sehingga bisa melanjutkan ke babak
selanjutnya yaitu masuk ke babak 14 besar dangdut D Academy 3 Indosiar. Sedang Meisya
Samarinda tersenggol tadi malam. Walau demikian tetap semangat ya Meisya. MEISYA SAMARINDA: Yang Tersenggol Di DA3 Tadi Malam Dan Yang Akan Tampil Nanti Malam, 10 Februari 2016
Dukung kontestan favorit Anda di dangdut D Academy 3 Indosiar
dengan cara ketik DA (spasi) NAMA BIDUAN kirim ke 97288. Peserta yang akan
tampil nanti malam 10 Februari 2016 di babak 28 besar D Academy 3 Indosiar Grup
3 adalah Ical asal Majene, Tasya asal Pekanbaru dan juga Duo Alfin asal Medan.
Baca juga artikel:
No comments:
Post a Comment